Ad Code

Responsive Advertisement

Tempat Wisata Yang Wajib Dikunjungi di Beijing China

Dulu, ketika saya bekerja di Hong Kong, pemerintah Hong Kong menetapkan peraturan bagi tenaga kerja asing termasuk dari Indonesia, wajib pulang ke negaranya setelah finish 2 tahun. Tapi peraturan tersebut menuai protes banyak tenaga kerja asing, sehingga pemerintah Hong Kong memberi kemudahan. Boleh tidak pulang, tapi setiap tahun wajib keluar dari Hong Kong, bisa ke Macau atau China untuk cop visa aja. Dan saya juga harus melakukan hal itu karena di kontrak terakhir, 3 1/2 tahun  saya tidak pulang Indonesia.


Kata sebagian teman, enakan pergi ke Macau daripada China. Karena Macau tempatnya lebih indah, lebih singkat waktunya, dan lebih banyak tempat wisatanya. Sayapun terbujuk oleh kata-kata teman saya itu. Saya memilih pergi ke Macau karena bahasanya pakai cantonese dan bisa pakai $HK untuk belanja. 


Kalau China, sepertinya banyak yang pakai bahasa mandarin. Dulu saya pernah diajak ke Guangzhou, China oleh majikan saya. Kebanyakan orang sana (bagian kampung banget) berbahasa mandarin, dan itu bikin saya melongo ga ngerti apa yang mereka bicarakan.

Nah Saya ga mau dong, pas saya jalan-jalan ke China terus kesasar gara-gara ga bisa bahasa mandarin, seperti yang terjadi di Singapore dulu. Dan satu lagi yang saya khawatirkan yaitu soal makan. Saya ga ngerti tulisan maupun bahasa mandarin, lalu bagaimana saya pesan makanan saat di restoran?. Bagaimana saya tahu menu yang ada di daftar menu halal atau ga? Ribet khan? Pakai bahasa isyarat aja kali ya. :)


Tapi setelah saya selesai cop visa, baru saya tahu kalau ternyata ada agency yang membantu para TKW (Tenaga Kerja Wanita) untuk melakukan tour sehari ke China untuk cop visa. Waktu itu biayanya tidak sampai $1000 (IDR 1,2 juta), sudah komplit biaya makan dan kereta. Kita juga tidak perlu takut kesasar karena ada tour guide dari travel agen, tapi tetap tak menjamin bisa menikmati wisata halal seperti Cheria Wisata Tour Travel Halal Terlengkap Di Indonesia sih.

Sempat menyesal juga belum kesampaian jalan-jalan ke China, apalagi China itu punya banyak sekali tempat wisata menarik yang bisa dijelajahi. Hal itu bisa saya lihat dari foto-foto majikan saya yang hampir setiap bulan jalan-jalan ke China, salah satunya ke Beijing. Tapi ya sudahlah, toh saya sekarang sudah ada di Indonesia.
Souvenir China
Koleksi souvenirnya dulu jalan-jalan kemudian. :)

Meskipun begitu, impian pergi ke China tetap bisa terlaksana dan pastinya aman, nyaman, dan terjamin kehalalannya. Karena sekarang ada Cheriatravel.com yang menawarkan Paket Tour Wisata Halal China, salah satunya ke Beijing pusat ibukota negara China. 

Inilah beberapa tempat wisata yang wajib kita kunjungi saat di Beijing, China:

  • Tian An Men Square


Ke Beijing rasanya tak lengkap kalau belum mengunjungi Tian An Men Square dan menjelajah kota terlarang Forbidden City yang merupakan kompleks istana terbesar di dunia, dimana tempat tinggal  24 kaisar pada jaman Dinasty Ming dan Qing. 
Tian An Men Square - Beijing
Letaknya yang strategis, yaitu di pusat kota Beijing membuat Tian An Men Square dikunjungi ribuan orang setiap hari. Disini kita dapat mengunjungi Tian An Men Tower yang terletak di ujung utara alun-alun, Tongrentang herbal Store, Outlook National Grand Theater dan sorenya kita bisa menyaksikan Acrobatic Show.

  • China Great Wall


China Great Wall ini merupakan 7 keajaiban dunia yang sudah saya kenal sejak saya masih SD, Tembok Raksasa begitu dulu saya menyebutnya. China Great Wall ini dibangun sepanjang 6400 km, dari Sanhai Pass di timur hingga Lop Nur bagian barat. Tingginya mencapai 8 m, lebar bagian atas  5m dan bagian bawah 8 m. Setiap 180-270m dibuat semacam menara pengintai yang tingginya antara 11-12m. Uwow wajar saja kalau disebut tembok raksasa ya. Dan sepertinya saya ga bakalan sanggup kalau harus jalan mengelilingi tembok ini. :)
China Great Wall - Beijing

  • Summer Palace


Summer Palace atau istana musim panas ini mulai dibangunpada 1750 yang saat itu dibuat sebagai taman mewah untuk keluarga kerajaan yang ingin beristirahat. Kemudian istana ini menjadi tempat tinggal utama anggota kerajaan di akhir Dinasti Qing. Namun taman ini pernah dihancurkan oleh kobaran api.

Awalnya nama asli tempat ini adalah Qingyi Garden yang kemudian diganti menjadi Yiheyuan (Istana Musim Panas) setelah rekonstruksi pertama pada 1888. Kemudian pada 1998 Istana Musim Panas ini masuk ke dalam situs warisan dunia oleh UNESCO.
Summer Palace - Beijing
Selain mengunjungi Summer Palace, kita juga bisa shopping di Yashow Market & Siushui Street untuk berbelanja baju, sepatu, tas, dan souvenir murah. Sudah bukan rahasia lagi kalau barang-barang di China memang jauh lebih murah, tapi tetep harus pandai menawar untuk mendapatkan harga murah. O iya, disini kita juga bisa menikmati bebek pekking yang rasanya, entahlah karena saya belum pernah makan. :).

  • Rickshaw Ride


Rickshaw Ride atau becak adalah kendaraan tradisional China. Kalau dulu saya lihat di film-film,  kendaraan ini ditarik oleh manusia sambil berlari-lari kecil. Tapi sekarang seperti sudah ada inovasi ya, pakai pancalan. Mirip becak di Indonesia hanya saja penumpangnya di belakang. 
Rickshaw Ride - Beijing

Disini juga ada Panda Zoo House dimana kita bisa melihat dan berfoto dengan panda, hewan khas China dan Pearl & Gemstone Gallery. Kalau saya kayaknya ga bakalan berani foto bareng panda, lihatnya aja gimana gitu apalagi kalau disuruh foto bareng. :).

Itulah beberapa tempat yang bisa kita kunjungi saat pergi ke Beijing, China. Sebelum pergi kesana jangan lupa lihat kondisi iklimnya dulu. Karena China merupakan negara besar dengan wilayah yang luas. Jadi iklimnya pun sangat lengkap. 

Ada musim semi dan musim gugur, yang rata-rata suhunya  10-22 derajat celcius. Musim panas yang suhunya melebihi 22 derajat celcius, yang panasnya naudubillah. Dan musim dingin yang suhunya kadang mencapai min sekian derajat celcius, dan pastinya dingin banget nget. Saya pernah mengalami musim dingin di Hong Kong sampai 8 derajat aja sudah pakai baju berlapis-lapis apalagi sampai min derajat gitu.

Jadi, penting banget mengetahui iklim disana. Jangan sampai salah informasi, waktunya musim dingin malah bawaannya baju musim panas. Harusnya seneng jalan-jalan eh malah mendekam di kamar hotel karena ga kuat hawa dingin. Rugi banget khan??. :)

Lomba Menulis Artikel Cheria Wisata

Sumber:
www.cheria-travel.com/2016/04/paket-tour-china-beijing-muslim-friendly.html?

Post a Comment

26 Comments

  1. Impian saya juga pengen ke China mba :) gudluck mba jadi pengen ikutan hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Semoga bisa terwujud ya Mbak Herva, yang paling penting harus gratis ya #eh

      Delete
  2. mbak Tarry siap bertualang lagi! memang wisata halal itu penting banget ya mbak.

    eh emangnya tulisan cantonese sm mandarin beda to mbak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sementara berpetualang di sekitar madiun selatan aja Mbak. Mumpung belum hamil hihi

      Tulisan sama tapi ngomongnya yang beda mbak

      Delete
  3. Sebenernya masih banyak, Mbak Tarry
    Wangfujing, Old Summer Palace, 798 Art District, Guloudajie, Nanluoguxiang, dan lain-lain
    Great Wall aja sebenernya ada 5 tempat berbeda...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyaa, banyak banget ya tempat wisata di China. Sebulan aja mungkin ga selesai ya :)

      Delete
  4. Aaah..jadi ingin ke Cina...banyak tempat yang bagus ya...

    ReplyDelete
  5. Sekarang enak ya makin mudah ditemukan makanan halal, termasuk di Cina. Enak emang kalau ada guide/ travel your yg ngerti.

    ReplyDelete
  6. Kalau dengar kata China, saya pasti teringat pepatah yang mengatakan "Tuntutlah ilmu sampai ke negeri China".

    Dan itu benar-benar menjadi impian.
    Ada apanya siih...China? Kok sampai harus menuntut ilmu sampai China?
    ^^


    Senangnya mba Tarry yang sudah pernah menginjakkan kaki ke sana...^^

    ReplyDelete
  7. Emang bahasa China beda ya mba sama bahasa Macau (catonense)? Baru tau saya. Kirain sama aja bahasanya china-hongkong-macau heheh

    ReplyDelete
  8. Daratan Cina kan luas sekali.. Butuh berapa hari untuk bisa mencapai semua lokasi wisata yang ada di sana ya??

    ReplyDelete
  9. Seru banget ya kak. Saya pengen mencoba overland nanti. Mudah2an bisa terkabul tahun ini. Sudah diplanning dan menunggu realisasi

    ReplyDelete
  10. Whuahh, keren Mbak Tarry udah banyak jalan2 di luar. Semoga keinginan jalan2 ke China nya cepat terwujud ya Mbak dan bisa mengunjungi tempat2 di atas.

    ReplyDelete
  11. Ke tembok cinanya itu aku jg pengen. Pake guide emang lbh gampang bagi kita yg krg paham bahasa. Aku ke sana sendirian, ilang mgkn

    ReplyDelete
  12. Impian saya jg ke china. Mg kita nanti bs kezana ya mk.

    ReplyDelete
  13. Dulu waktu kecil penasaran sama Tembok Besar China dan pengen kesana dengan alasan "itu kan salah satu keajaiban dunia" Hehehe.

    ReplyDelete
  14. semoga berkesempatan bisa jalan-jalan ke China, ya :)

    ReplyDelete
  15. Penasaran sama temboknya itu klo aku mbak.. Tapi tetep wae aku juga wedi nyasar. Modal bahasanya minim..apalagi bahasa cina. Nggak ngerti blass 😅☺
    Sukses lombanya ya mbak..

    ReplyDelete
  16. Ternyata banyak yang sama pengen ke tembok besar cina karena masuk keajaiban dunia di RPUL hehehe.. Sukses buat lombanya ya, mbak.

    ReplyDelete
  17. Summer palacenya menggoda bangett.. tapi tetap pengen ke Tembok besar Chinanya sih.. Hehe

    ReplyDelete
  18. saya pengen ke tembok cina aja heheh... nikmatin perjalana panjang sambil nikmatin sunset

    ReplyDelete
  19. mudah2an bisa jalan2 ke Chinna ya mba suatu hari nanti ajak si kecil :D

    ReplyDelete
  20. Saya jg ingin jalan2 ke China. Smoga ada rejeki

    ReplyDelete

Terima kasih atas kunjungannya.

Ad Code

Responsive Advertisement